Check Authorization

<< Click to Display Table of Contents >>

Navigation:  All About BASIS Technique > Role and Authorizations >

Check Authorization

Article/Tutorial

Check Authorization

Support

 

Contributor

 

 

Check Authorization

 

Role ZTESTROLE sudah diset ke dalam user USERTEST, sehingga transaction yang diizinkan untuk diakses hanya transaction yang sudah di assign pada role yang telah dibuat, yaitu tcode SM50, SM04 dan SU53.

 

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk check authorization pada user USERTEST :

1.Login dengan user USERTEST seperti di bawah ini ( password yang tadi kita buat adalah 123456 ).

bst240

2.Tekan ENTER atau klik bst048.

3.Karena user baru maka kita diminta mengganti password 123456 tadi.

bst241

4.Setelah diganti, maka klik bst048, dan apabila muncul informasi lagi maka klik bst048 sekali lagi.

5.Setelah tiba di menu utama, jalankan tcode SU01 (tcode ini merupakan transaction yang tidak di assign pada role untuk user USERTEST).

bst188

6.Pada bagian kiri bawah akan ada informasi berikut ini, berarti user USERTEST belum diberi otorisasi untuk menjalankan tcode SU01.

bst242

7.Kita hanya dapat menjalankan tcode yang sudah di assign pada suatu role yang sudah di set ke dalam suatu user sebelumnya, yaitu Tcode SM50, SM04 atau SU53.

8.Coba jalankan SU53 yaitu transaction code untuk check authorization, Display Authorization Data per User per transaksi terakhir yang dijalankan.

bst243

9.Tekan ENTER atau klik tanda centang.

10.Maka tampilan berikut akan muncul.

bst244

Keterangan :

Pada bagian bawah merupakan tcode yang boleh dijalankan oleh USERTEST, yaitu SM04, SM50 dan SU53.

Sedangkan pada bagian atas (tcode SU01) merupakan tcode terakhir yang dijalankan, dimana user USERTEST tidak memiliki authorization untuk menjalankannya

Agar user USERTEST bisa menjalankan tcode SU01 kita harus assign Tcode SU01 pada role ZTESTROLE.