|
<< Click to Display Table of Contents >> Navigation: All About ABAP Technique > Indonesia > ABAP Tutorial > Sintak ABAP > Comment |
Comment dipakai dalam source code sebagai keterangan atau informasi untuk statement atau block statement tertentu. Comment sangat penting untuk memberikan penjelasan mengenai langkah-langkah/algoritma suatu program ABAP. Jika program tersebut di edit oleh orang lain maka orang tersebut dapat dengan mudah untuk mempelajari algoritma dalam koding tersebut.
Ada dua macam comment di ABAP, yaitu :
1.Menggunakan tanda bintang (*), dan posisinya harus pada character pertama (paling depan) pada baris program.
Contoh :
FORM fm_process_data.
*Mendapatkan informasi lain yang dibutuhkan
LOOP AT gi_header.
* Mendapatkan Deskripsi Material
READ TABLE gi_makt WITH KEY matnr = gi_header-matnr.
IF sy-subrc = 0.
gi_header-maktx = gi_makt-maktx.
ENDIF.
* Mendapatkan Standar Teks Pengukuran
READ TABLE gi_t006a WITH KEY msehi = gi_header-meins.
IF sy-subrc = 0.
gi_header-mseht = gi_t006a-mseht.
ENDIF.
MODIFY gi_header.
ENDLOOP.
ENDFORM.
2.Mengunakan tanda kutip dua ("), posisinya bisa dimana saja.
Contoh :
FORM fm_process_data.
"Mendapatkan informasi lain yang dibutuhkan
LOOP AT gi_header.
"Mendapatkan Deskripsi Material
READ TABLE gi_makt WITH KEY matnr = gi_header-matnr.
IF sy-subrc = 0.
gi_header-maktx = gi_makt-maktx.
ENDIF.
"Mendapatkan Standar Teks Pengukuran
READ TABLE gi_t006a WITH KEY msehi = gi_header-meins.
IF sy-subrc = 0.
gi_header-mseht = gi_t006a-mseht.
ENDIF.
MODIFY gi_header.
ENDLOOP.
ENDFORM.